Air Terjun Pucak Sari Blue Lagoon
Air Terjun Pucak Sari menjadi wisata air terjun yang istimewa di Bali. Di sini, Anda akan menjumpai keberadaan kolam air dengan warna kebiruan yang indah. Oleh karena itu, Pucak Sari memperoleh sebutan lain bernama Blue Lagoon.
Meski memiliki nama Air Terjun Pucak Sari, mayoritas pemandangan yang bisa Anda jumpai di tempat ini bukanlah air terjun. Pemandangan yang mendominasi destinasi ini berupa kolam air berwarna kebiruan. Sementara itu, air terjun yang ada hanya berupa air terjun berukuran mini. Air terjun ini muncul dari sebuah celah berukuran kecil. Namun, hal tersebut tidak mengurangi keindahan pemandangan yang bisa Anda temukan di Air Terjun Pucak Sari.
untuk sewa mobil di singraja klik disini; gede komang tour & rent car
Air Terjun Pucak Sari Sukasada yang Memiliki Beberapa Nama
Ketika ingin menikmati pemandangan Air Terjun Pucak Sari, Anda perlu mengetahui bahwa tempat ini dikenal dengan beberapa nama. Oleh karena itu, tak jarang kalau Anda akan mengalami kesulitan ketika bertanya kepada masyarakat lokal mengenai rute yang dapat dipilih untuk sampai ke lokasi air terjun.
Nama lain yang pertama dari Air Terjun Pucak Sari adalah Blue Lagoon. Nama ini digunakan karena keberadaan kolam berwarna biru selayaknya laguna. Selain itu, Anda juga akan mendapati air terjun ini dikenal dengan nama Secret Garden Sambangan. Penamaan ini disematkan karena lokasinya yang tersembunyi dan berada di Desa Sambangan
Kolam air yang ada di Pucak Sari Sambangan membuat siapapun ingin terjun secara langsung ke dalamnya. Anda tidak perlu khawatir tenggelam, asalkan bergerak tidak terlalu ke dalam. Bagian tengah dari Blue Lagoon memiliki ukuran yang dalam. Kalau Anda ingin berenang bebas, bisa memanfaatkan layanan sewa pelampung yang dipatok dengan banderol Rp50 ribu.
Namun, kalau Anda memang memiliki kemampuan berenang yang mumpuni, dapat menikmati suasana di Blue Lagoon dengan nyaman. Kalau mau, Anda bisa meloncat dari atas air terjun menuju ke kolam. Kalau takut, Anda dapat memilih untuk berburu foto. Berpose di area tepi kolam air menjadi aktivitas favorit para wisatawan.
Pemandangan berupa kolam air berwarna kebiruan yang indah berpadu dengan pepohonan hijau, terlihat begitu eksotis. Apalagi, suasana di sekitar kolam masih terjaga sangat asri. Anda bisa menemukan pohon-pohon berukuran tinggi dengan sulur layaknya di hutan. Pemandangan tersebut, bakal terlihat sangat cantik dalam jepretan kamera.
Cara Menuju Lokasi Air Terjun Pucak Sari Blue Lagoon
Tempat wisata tersembunyi ini bisa Anda temukan berada di wilayah Desa Sambangan. Untuk sampai ke Desa Sambangan, Anda dapat melakukan perjalanan berkendara kurang lebih sejauh 80 km dari pusat Kota Denpasar. Jalur transportasi menuju Desa Sambangan dapat dilalui dengan kendaraan roda dua ataupun roda empat.
Ketika berkunjung ke Air Terjun Pucak Sari, setiap wisatawan dikenakan tiket masuk sebesar Rp10 ribu per orang. Selain itu, terdapat biaya tambahan untuk parkir kendaraan, sebesar Rp3 ribu. Dari area parkir, Anda perlu menempuh perjalanan berjalan kaki kurang lebih 10 menit untuk bisa menemukan keberadaan air terjun.